Dari beberapa kamera digital Canon, type
yang paling saya sukai adalah Canon EOS 550D karena menurut saya kamera
ini sangat keren dan mudah digunakan dan harganya juga sangat
terjangkau. Mungkin bukan hanya saya yang menjadi penggemar kamera
digital Canon ini tapi kebanyakan pecinta fotografi di Indonesia. Selain
bentuknya yang elegant dan harganya yang sangat terjangkau, fitur-fitur
yang ada pada kamera digital Canon EOS 550D ini sangat canggih.
Kamera digital Canon EOS 550D
memiliki fitur dan karakterteristik yang hampir sama dengan
pendahulunya yaitu Canon EOS 500D. Namun Canon EOS 550D memiliki
kelebihan lain yaitu fitur tombol live view dan fasilitas quick control
serta terdapat tombol scene mode pada bagian atasnya. Tentu saja
fitur-fitur baru ini memberikan kemudahan pada penggunanya.
Kemampuan dalam mengambil gambar dan
juga merekam video pada kamera ini sangat baik karena Canon EOS 550D
mampu merekam gambar dengan kualitas tinggi dan juga merekam gambar
dengan kualitas full HD/ 1080P pada frame 24,25 atau 30 fps. Dan
kinerja kamera digital ini sangat baik karena sudah dilengkapi dengan
prosessor berkemampuan tinggi yaitu DIGIC 4 dan sensor CMOS 18 MP.
Boleh dikatakan bahwa kemampuan
videografi dan fotografi yang diberikan oleh kamera digital Canon EOS
550D sudah sangat mumpuni dan bisa kita andalkan. Kualitas gambar dan
warna yang didapatkan dari kamera ini menurut saya sangat tajam dan
halus, begitu juga dengan video yang dihasilkannya. Kita tidak perlu
khawatir dengan kualitas video yang dihasilkan kamera digital ini karena
Canon EOS 550D bisa merekam video dengan kualitas full HD.
Artikel terkait: Harga Kamera Digital Nikon
Spesifikasi Kamera Canon EOS 550D
- Sensor 18.7 MP ; 22.3 x 14.9 mm CMOS sensor
- Model Type APS-C Digital SLR
- Max. Image Resolution 18 Megapixel
- Image Processor Canon DIGIC 4
- Dust Reduction System
- 640 x 480 (4:3) @ 60/50 FPS
- 1280 x 720 (720P, 16:9) @ 60/50 FPS
- 1920 x 1080 (1080P, 16:9) @ 30/25/24 FPS
- Size 2592 x 1728
- Size 3456 x 2304
- Size 5184 x 3456
Harga Kamera Canon EOS 550D
Dari beberapa toko yang pernah saya
kunjungi, harga Canon EOS 550D ini ternyata cukup berfariasi, berkisar
dari Rp 5.700.000,- hingga Rp 6.000.000,-. Mungkin untuk beberapa orang,
harga kamera itu lumayan mahal tapi bagi seorang pecinta fotografi dan
mengerti tentang fitur sebuah kamera digital, saya yakin bahwa harga itu
sangat masuk akal dan terbilang cukup murah. Dan Anda perlu
berhati-hati ketika membeli kamera, karena berdasarkan pengalaman saya,
beberapa toko menaikkan harganya cukup tinggi dibanding dibanding toko
lainnya.
Poin yang paling penting yang saya boleh
katakan tentang kamera digital Canon EOS 550D adalah kamera ini sangat
mudah dalam penggunaannya dan hasil yang didapatkan juga memuaskan. Saya
tidak mengatakan kamera ini adalah kamera terbaik di kelasnya karena
saya belum pernah mencoba kamera digital merk lain seperti Nikon atau
Fujifilm, namun saya tetap merekomendasikan kamera ini bagi pecinta
fotografi, baik yang masih pemula ataupun yang sudah pro. Di bawah ini
adalah video perbandingan antara Canon EOS 500D Versus Canon EOS 550D.
sumber: https://www.maxmanroe.com/spesifikasi-harga-kamera-canon-eos-550d.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar